Wednesday, March 14, 2012

Mie tektek Indomie



Bahan
150 gr mie keriting (kira2 2 buukus kemasan mie indomie), seduh air panas, tiriskan
1 buah tomat matang, belah2
5 lembar kol, iris tipis
1/2 dada ayam, rebus suwir2
2 butir telur
3 gelas air
2 sdm kecap manis
garam secukupnya
Cabe rawit diulek sesuai selera
minyak sayur untuk menumis

Bumbu Halus
2 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 butir kemiri
1/2 sdt merica

Cara membuat
1. Panaskan minyak, masukan telur, acak2, aduk matang, sisihkan
2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukan kol, ayam, dan telur, aduk sampe agak layu
3. Tuangi air, tambahkan tomat, cabe rawit, garam, kecap, didihkan sampai kol layu
4. Cicipi, tambain garam atau cabe sampai pas rasanya
5. Masukkan mie, aduk sampe mendidih lagi, angkat
6. Sajikan panas, kalo ada krupuk lebih enak.

No comments:

Blogs I'm Following

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Widget Statistik